Sport Club Kota Wisata Cibubur    Living World Kota Wisata Cibubur    Land's End PIK 2    Pasir Putih Aloha PIK 2    Kuliner Cibubur    Tambuhak Bandung   

Pengalaman Menginap di Hotel Seruni Cisarua Puncak

Dalam kesempatan liburan sekolah kali ini, kami memutuskan untuk mencari tempat tujuan wisata yang dekat dengan lokasi tempat tinggal kami di wilayah Jakarta. Seperti halnya kebanyakan warga Jakarta dan sekitarnya, kami mempertimbangkan untuk berwisata di Wilayah Puncak.

Dalam wisata kali ini, kami tidak ingin mengunjungi tempat wisata yang ramai dan berdesak-desakan. Kami hanya ingin menikmati hawa sejuk dan pemandangan indah di Kawasan Puncak sambil bersantai di kamar hotel yang nyaman.

Pengalaman Menginap di Hotel Seruni Cisarua Puncak
Hotel Seruni di Malam Hari

Pilihan kami jatuh pada Hotel Seruni yang berada di kawasan Cisarua, tidak jauh letaknya dari lokasi Taman Safari Indonesia. Hotel ini terkenal dengan bangunannya yang megah, kamar yang lega, dan berbagai fasilitas rekreasi di dalam hotel seperti kolam renang yang besar, waterboom, Gym, Spa, Restoran dan beragam fasilitas lainnya yang dapat dinikmati pengunjung hotel.

Waterboom di Komplek Seruni-1 Gunung Pangrango
Waterboom di Komplek Seruni-1 Gunung Pangrango

Tidak seperti hotel-hotel besar pada umumnya yang terdiri dari 1-2 bangunan/tower saja, Hotel Seruni terdiri dari beberapa komplek bangunan yang diberi nama gunung-gunung yang berada di Jawa Barat yaitu Gunung Pangrango, Gunung Gede, dan Gunung Salak.

Perbedaan Hotel Seruni 1, 2, 3 

Hotel Seruni 1, dinamai Gunung Pangrango, adalah gedung pertama sekaligus gedung tertua yang memiliki satu tipe kamar. Di fasilitasi dengan 2 pilihan tempat tidur yaitu Twin dan Double bed. Selain itu, Seruni Pangrango memiliki kolam renang waterboom yang sangat cocok untuk keluarga. Tarif kamar di komplek Seruni 1 adalah tarif termurah dan berlokasi dekat dengan pintu masuk utama areal Hotel Seruni.

Kamar Superior di Hotel Seruni 3 Gunung Salak
Superior Room di Seruni-3 Gunung Salak

Hotel Seruni 2 atau juga dikenal sebagai Gunung Gede memiliki dua tipe kamar dengan pamandangan yang indah. Tersedianya 2 kolam renang dan fitness centre disekitaran area hotel. Dan juga tipe Family Room dengan gedung tersendiri yang sangat cocok untuk menghabiskan waktu berlibur beserta keluarga. Tarif kamar di komplek Seruni 2 sedikit lebih mahal dari Seruni 1, tetapi lebih murah dari Seruni 3.

Pengalaman Menginap di Hotel Seruni Cisarua Puncak
Kolam Renang di Seruni 3

Hotel Seruni 3 atau dikenal juga sebagai Gunung Salak merupakan Hotel teranyar di kompleks Hotel Seruni. Seruni 3 memiliki tiga tipe kamar, diantaranya Suite Room yang menyajikan view pegunungan yang sangat indah. Terdapat juga kolam renang pasir dan taman bermain anak disamping gedung. Tarif kamar di komplek Seruni teranyar ini tentunya lebih mahal dari kedua Seruni yang lain. Walaupun begitu, perbedaan harganya tidak terlalu mencolok dan setimpal dengan kondisi bangunan dan perabotan yang terbilang baru.

Pengalaman Menginap di Hotel Seruni Cisarua Puncak
Pemandangan nan Indah (dari Kolam Renang di Seruni 2)

Di dalam kompleks Hotel yang sangat luas ini, terdapat berbagai macam ornamen-ornamen indah khas beberapa daerah di Indonesia dan juga air mancur menari yang sangat elok apabila disaksikan pada malam hari dari balkon kamar hotel.

Ada banyak hal yang dapat Anda explor di lokasi Hotel Seruni tanpa perlu pergi ke luar area hotel. Kalaupun bosan, Anda dapat sejenak pergi mengunjungi Taman Safari Indonesia yang terletak tidak jauh dari lokasi Hotel ini tanpa harus melalui jalanan utama Puncak yang padat pada hari libur atau di akhir pekan.

Mudah-mudahan, tulisan singkat ini dapat menambah wawasan Anda mengenai tempat-tempat wisata alternatif di Wilayah Puncak yang dapat dikunjungi pada kesempatan liburan berikutnya. Selamat berlibur!

Sumber:
  • Pengalaman pribadi
  • http://www.serunihotel.com

(Sekian)

Postingan Terbaru


Komentar

  1. Bagikan pengalamanmu menginap di Hotel Seruni di Cisarua Puncak!

    BalasHapus

Posting Komentar

Rekomendasi

Tempat Makan di Jalan Alternatif Transyogi Cibubur

Gambar
Tempat Makan di Alternatif Transyogi Cibubur Nama : Gubuk Udang Situ Cibubur Alamat : Bumi Perkemahan & Graha Wisata Pramuka Cibubur, Jawa Barat 16454, Indonesia (exit 13 Jagorawi dekat pom bensin) Sisi Jalan : Arah Cileungsi Menu : Seafood, Masakan Nusantara Jam buka : 10.00am-10.00pm Parkir Mobil : Luas Kisaran Harga : Telp : (021) 84394874, (021) 95291341 Instagram : @gubug.gudang Website Fasilitas : : http://www.gubugudang.com/ Free Wifi, Ruang VIP, Area Merokok Nama Alamat Sisi Jalan Menu Jam Buka Parkir Mobil Kisaran Harga Telp Website Fasilitas Instagram : :   : : : : : : : : : Popeye Louisiana Chicken, Cibubur Transyogi Jl. Alternatif Transyogi Cibubur KM 6, Nagrak, Gunung Putri, Bogor Arah Cileungsi Western Food, Classic Louisiana Meal Luas Rp40,000-100,000 15000 2 - Toilet, Mushola, Free Wifi @popeyes_indo Nama

Postingan populer dari blog ini

Pengalaman Wisata ke Museum Nasional (Museum Gajah)

Berenang di Kolam Renang Sport Club Kota Wisata

Mall Living World Kota Wisata Telah Dibuka Tanggal 15 Maret 2024!